Puisi sebagai curahan perasaan dan pikiran atau ekspresi dari dalam diri kita kekaguman, kebahagiaan dan kesedihan terukir dalam huruf demi huruf baris demi baris tergores indah di kertas putih yang membuat takjub mereka yang membacanya.


Larik – larik  penuh makna  dalam puisi di atas adalah  hasil karya mereka , saya tidak mengira, mereka begitu lancar mengukir bayangan dan mengalirkan kata – kata menjadi kalimat yang indah 

Sebelum karya indah itu tercipta dari pikiran mereka,  beberapa langkah  saya lakukan untuk memberi inspirasi kepada mereka.
Menulis adalah ketrampilan produktif yang dapat diperoleh sesudah melawati ketrampilan menyimak, berbicara dan membaca, 
Berikut langkah – langkahnya :

Pertemuan Pertama
Dalam pertemuan pertama, saya memberi contoh sebuah puisi dengan judul bunga matahari, puisi sederhana dengan tema yang dekat dengan anak,  kemudian kami baca bersama – sama puisi tersebut dengan lafal dan intonasi yang benar, saya meminta mereka menyalin puisi tersebut di buku tulis mereka

Pertemuan kedua
Pertemuan kedua saya mengajak mereka membuat puisi dengan tema binatang kupu – kupu, saya menuliskan satu kalimat di baris  pertama kemudian baris berikutnya mereka yang meneruskan.
Berikut puisi hasil karya mereka secara bersama - sama

Pertemuan ketiga
Langkah ke tiga mereka saya minta untuk membuat puisi dengan tema yang berbeda, yaitu matahari

Demikian rancangan  sekaligus hasil belajar siswa di kelas dua dengan mengambil Kompetensi Dasar menulis puisi
Semoga posting saya ini bisa memberl inspirasi kepada guru – guru sehingga pembelajaran menulis puisi bukan lagi pelajaran yang menakutkan dan membosankan dapat membangkitkan semangat mereka dalam berkarya puisi.

Categories:

Leave a Reply